Kabar bahagia kembali datang dari mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang yang berhasil lulus menjadi salah satu penerima beasiswa ke Amerika Serikat (18/3).
Penerima beasiswa tersebut adalah Muhammad Rizqi, mahasiswa Prodi HKI semester 6. Rizqi selaku ketua Umum Pusat Kajian Mahasiswa HKI (Chit-Chat) berhasil membawa nama baik UIN Raden Fatah Palembang di kancah Internasional. Dia terpilih sebagai peserta dalam program “ Study of United States Institute (SUSI) for Global Student Leaders on Religious Diversity and Democracy” di Temple University, Philadelphia, Amerika Serikat.
Program Study of The United States Institute (SUSI) for Student Leaders On Religious Diversity and Democracy, diselenggarakan di Amerika Serikat dan dirancang khusus untuk mahasiswa yang memiliki minat dalam isu-isu keragaman agama dan demokrasi. Program ini akan dilaksanakan kurang lebih selama satu bulan yaitu pada tanggal 21 Juni-24 Juli 2024 yang bertempat di institusi tuan rumah mereka di Philadelphia, Pennsylvania dan untuk residensi akademis mereka, dengan tur studi yang berpuncak di Phoenix, Arizona. Kegiatan ini dibiayai penuh oleh departemen luar negeri Amerika Serikat dan dihadiri langsung oleh beberapa perwakilan negara seperti Mesir, India, Indonesia, Iraq dan Lebanon.
Alhamdulillah wa syukru lillah, merupakan sebuah kebahagiaan dapat mengantarkan mahasiswa kami di kancah Internasional. Semoga Ananda Muhammad Rizqi diberi kelancaran dan kesuksesan dalam menjalani program tersebut. Aamiin.