EXCLUSIVE!!! HMPS HKI Gelar Talkshow dan Pendampingan Penulisan Skripsi

Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Hukum Keluarga Islam gelar acara Talkshow dan pendampingan sukses menulis skripsi, dengan Tema “Kupas Tuntas Problematika Judul Dan Sukses Dalam Menyusun Skripsi”. Kegiatan ini digelar dalam rangka kolaborasi dengan PMII Rayon Syariah dan HMPS Perbandingan Madzhab dan Hukum. Kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat, 16 Juni 2023 dan bertempat di Ruang Munaqosah Fakultas Syariah dan Hukum.

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh keadaan mahasiswa dan  mahasiswi yang merasa kebingungan dalam menemukan judul serta kesulitan dalam menyusun skripsi. Dengan demikian kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan strategi yang baik untuk memecahkan masalah tersebut.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Dekan II Fakultas Syariah dan Hukum.  Adapun narasumber kegiatan ini terdiri dari Fatah Hidayat, S.Ag., M.Pd.I. dan Fatroyah Ars Himsyah, S.H.I., M.H.I. Tidak hanya diikuti oleh mahasiswa Fakultas Syari’ah Dan Hukum saja, namun banyak juga mahasiswa dari fakultas lain di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang.

“Langkah awal untuk menemukan judul, cari permasalahan terlebih dahulu. Maka itu lebih mempermudah membuka pikiran kalian dalam pembuatan skripsi,” ujar Fatroyah Ars Himsyah selaku narasumber pada kegiatan ini.

“Tetap semangat jangan insecure dengan teman-temannya, tingkatkan pemahaman dan jangan lupa banyak-banyak baca buku biar banyak referensinya, lakukan observasi, ikut kegiatan diskusi seperti ini biar menambah wawasan,” Fatah Hidayat menambahkan.

Dalam acara tersebut turut hadir pula Ketua Prodi Perbandingan Madzhab dan Hukum, Ketua Prodi Hukum Keluarga Islam, beberapa dosen Fakultas Syariah dan Hukum, Mahasiswa/i UIN Raden Fatah Palembang serta mahasiswa dari luar kampus UIN Raden Fatah Palembang. Dengan adanya acara ini diharapkan mahasiswa menjadi lebih semangat dalam menemukan masalah untuk dijadikan skripsi dan tentunya semangat menyelesaikan skripsi sampai akhir.

 

Kuatkan Silaturahim, Dosen dan Mahasiswa Prodi HKI Adakan Buka Puasa Bersama

Kamis (13/4/23), dosen dan mahasiswa prodi Hukum Keluarga Islam mengadakan buka puasa bersama yang bertempat di Roca Coffee and Resto Palembang. Momen buka bersama ini diinisiasi oleh mahasiswa prodi HKI dalam rangka menguatkan silaturahmi dengan dosen-dosen di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan.

Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua Program Studi Hukum Keluarga Islam, Ibu Dr. Arne Huzaimah, S.Ag., M.Hum, Sekretaris Program Studi Hukum Keluarga Islam, Ibu Armasito, S.Ag., M.H. dan beberapa dosen HKI lainnya. Selain itu mahasiswa yang turut hadir terdiri dari pengurus Pusat Kajian Mahasiswa (Chit-Chat), HMPS, mahasiswa aktif dan beberapa alumni prodi HKI.

Acara ini diawali dengan pembukaan oleh Ibu Kaprodi, lalu dilanjutkan dengan doa bersama. Selain itu, ada juga penyerahan penghargaan kepada mahasiswa paling aktif dan kreatif selama bulan Ramadan. Acara ditutup dengan buka puasa bersama dan foto bersama.

Kami berharap dengan adanya acara ini, silaturahmi antara dosen dan mahasiswa prodi HKI selalu terjalin erat guna menguatkan sinergi di lingkungan kampus tercinta, UIN Raden Fatah.

HMPS HKI Gelar Safari Ramadhan, Buka Puasa Bersama, dan Santunan Anak Yatim

Rabu (12/04/2023), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Hukum Keluarga Islam (HKI) Universitas Islam Negeri (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG gelar buka puasa bersama (bukber) dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu, yang berlangsung di PANTI ASUHAN MUARA KASIH.

Buka puasa bareng ini diikuti oleh anak yatim dan mahasiswa.
Wardani selaku ketua umum HMPS HKI, menyatakan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat sekitar, karena kenyataannya di zaman yang modern ini maraknya egoisme yang lebih mementingkan diri sendiri dari pada orang yang membutuhkan di sekitar kita.

“Kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian Mahasiswa Hukum Keluarga Islam kepada masyarakat sekitar, sekaligus menjadi wadah untuk kita beribadah di bulan suci ramadhan kali ini,” Ujarnya

Selain itu ia juga berharap kegiatan ini bisa memberikan keberkahan khususnya bagi mahasiswa Prodi HKI itu sendiri,

“Semoga kegiatan seperti ini juga memberikan jalan keberkahan dan kelancaran khususnya kepada mahasiswa HKI yang memiliki peran untuk mensejahterahkan masyarakat, sekaligus memotivasi masyarakat agar perduli terhadap lingkungan sekitar.” Harapnya

Kegiatan ini dimulai pukul 16.00 WIB dengan rangkaian Acara Pembacaan surah yasin, Doa bersama, Buka Bersama, yang kemudian diteruskan dengan santunan anak yatim di panti asuhan Mutiara kasih.

bagi takjil

Pusat Kajian Mahasiswa Prodi HKI Bagi Takjil Kepada Para Pejuang Nafkah

Pada hari Selasa, 4 april 2023 Pengurus kajian hukum keluarga Islam (Chit-Chat) yang dikomandoi langsung oleh Wahyuni Agustaria selaku ketua umum terpilih 2023  mengadakan pembagian takjil kepada para pejuang nafkah. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja pada masa kepemimpinan beliau yang berkolaborasi dengan Yayasan Satu Amal Indonesia. Kegiatan ini dimulai dari bakda ashar yang bertepatan di Taman Kambang Iwak Palembang. Lokasi tersebut dipilih lantaran banyaknya pejuang nafkah yang tengah bekerja sembari puasa. “ Kegiatan ini sebagai bentuk ikhtiar kebaikan kita guna mengapresiasi kerja keras yang telah mereka lakukan demi menafkahi keluarganya” ujar Wahyuni Agustari selaku Ketua Umum Chit-Chat 2023.

Ada 50 pcs takjil yang dibagikan kepada para pejuang nafkah yang diharapkan menjadi amal jariyah bagi semua pihak yang terlibat. Diharapkan melalui program kerja ini pusat kajian hukum keluarga islam (chit-chat) dapat berkontribusi kepada masyarakat luas lebih khususnya kepada Mahasiswa/i Hukum Keluarga Islam untuk turut aktif menginspirasi dan berkontribusi sehingga menjadi manusia yang bermanfaat bagi agama, nusa dan bangsa.

Pusat Kajian Mahasiswa Prodi HKI Gelar Buka Bersama di Kampung Tunanetra

Pada tanggal 29 Maret 2023 atau bertepatan dengan 7 Ramadhan 1444 H, telah diadakan kegiatan buka bersama di kampung Tunanetra, yakni berlokasi di Jalan Mangkunegara RT 30 RW 01 Kelurahan 8 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) 2 Palembang, yang diselenggarakan oleh Yayasan Satu Amal Indonesia yang berkolaborasi langsung dengan pusat kajian mahasiswa HKI ( Chit-Chat ) UIN Raden Fatah Palembang.

Kegiatan ini merupakan pengalaman yang sangat spesial karena di bulan yang penuh berkah ini, mahasiswa dapat berbagi dengan para penyandang disabilitas. Kegiatan ini dimulai dengan kata sambutan kemudian kultum singkat dan ditutup dengan doa bersama kemudian dilanjutkan dengan shalat Maghrib berjamaah yang diimami langsung oleh Ustad yang berdomisili dikampung tunanetra dan diakhiri dengan kegiatan buka bersama. Para penyandang disabilitas sangat bahagia tatkala dikunjungi dan diajak bercerita mengenai kehidupan yang mana menandakan cinta dan kasih sayang sesama umat beragama dan merupakan hal yang sangat urgent untuk dilaksanakan dan diterapkan dikehidupan yang berpancasila.

Wahyuni Agustaria, Ketua Umum  pusat kajian mahasiswa HKI ( Chit-Chat ) tahun 2023 berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan sifat toleransi dan sifat kasih sayang terhadap sesama manusia karena menurutnya tugas esensi dari manusia selain beribadah kepada Allah adalah menebarkan rahmat bagi semesta alam.